MANADO-Ketua DPD Partai Nasdem Kab. Kepl. Sitaro Sumitro Jacobus ikut memberikan klarifikasi terkait pemberitaan media online politikanews.com terkait dinilai tak berhasil Lomban diusulkan ke dewan pakar partai Nasdem. Menurut Jacobus, dirinya tidak pernah menyampaikan pernyataan ke publik soal dinilai tak berhasil, Lomban sebaiknya ke dewan pakar. “Mungkin salah pemahaman dari teman wartawan,” kata Mito (sapaan akrab Jacobus).
Menurut Jacobus, sebagai kader partai dirinya tidak etis menyampaikan hal-hal yang sangat bertolak belakang dengan kaidah-kaidah partai Nasdem, apalagi kedudukan Lomban sebagai ketua DPD Partai Nasdem Sulut. “Saya tidak enak nanti dituding tidak beretika oleh parpol,” kata Mito saat bertemu langsung dengan Max Lomban di kediaman Bupati Talaud Elly Lasut.(*)