TOMOHON-Hanya beberapa saat usai dilantik menjadi anggota DPRD Tomohon Julianita Sheidy Cynthia Wongkar (JSCW) langsung menyampaikan pernyataan menarik. Wanita berparas cantik nan ayu ini secara spontan mengatakan, bahwa dirinya siap melanjutkan program yang sudah disampaikan sebelumnya oleh Caroll Senduk sebagai anggota DPRD mewakili Tomohon Utara. Salah satu prioritas program yang wajib diperhatikan adalah, soal ketersedian sarana air bersih. “Masalah ini sudah banyak dikeluhkan oleh masyarakat di wilayah ini, dan ini akan menjadi prioritas saya untuk mengawal aspirasi masyarakat,” janji Shendy.
Menurut Shendy, sebagai anggota DPRD pengganti, maka dirinya akan banyak menyesuaikan dan melanjutkan dengan program-program yang sebelumnya sudah tersusun di DPRD Tomohon. “Karena saya ini di lantik sebagai anggota DPRD lewat PAW, tentunya saya akan melanjutkan program-program dari pak Caroll Senduk untuk berjuang merealisasikan janji-janji kampanye terhadap masyarakat, dan akan bekerja memperjuangkan kepentingan rakyat sesuai dengan tupoksi saya,” ujar anggota Fraksi PDIP DPRD Tomohon ini.
Pelantikan terhadap Shendy sendiri dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Tomohon, Djemmy Sundah SE dan didampingi oleh wakil ketua DPRD Jonny Runtuwene dan Erenz Kereh AMK. Turut hadir dalam pelantikan tersebut, Walikota Tomohon terpilih Caroll Senduk SH, wakil walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, Kajari Tomohon Imanuel Richendry Hot SH. MH, Kapolres Tomohon AKBP Bambang A Gatot SIK MH, Dandim 1302 Minahasa diwakili oleh Danramil Kapten Inf. Sulistyo, anggota DPRD Sulut Billy Lombok, Ketua Bawaslu Desy Soputan M.Hum dan anggota DPRD Kota Tomohon lainnya.(jemmy mokoagouw)