Ini Kesaksian Caroll Senduk di Usia 52 Tahun

Istri tercinta Jean Florina Karundeng ikut memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Caroll Senduk dan menyuapi kue HUT yang sudah disiapkan secara khusus.(ist)

Saya yakin dan percaya, saya masih bisa berdiri disini, dalam kondisi sehat walafiat, itu semua adalah berkat Tuhan yang luar biasa kepada saya pribadi dan keluarga,”

TOMOHON-Rasa kebagian ikut ditunjukan Caroll Senduk, SH, Walikota Tomohon terpilih ketika tepat pukul 00.00 WITA tadi malam, sejumlah orang dekat Caroll Senduk ikut memberikan suprise kue HUT, termasuk istri tercinta Jean Florina Karundeng dan anak-anak. Ternyata hari ini 20 Januari 2021, mantan Wakil Ketua DPRD Tomohon tersebut merayakan HUT ke 52 tahun. “”Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan yang maha kuasa, atas ketambahan usia saat ini. Saya yakin dan percaya, saya masih bisa berdiri disini, dalam kondisi sehat walafiat, itu semua adalah berkat Tuhan yang luar biasa kepada saya pribadi dan keluarga,” kata CS, sapaan akrab Senduk dalam pilwako Tomohon tahun 2020 lalu.


SEDERHANA TAPI KHUSUT : Doa bersama yang disampaikan keluarga termasuk Wakil Walikota terpilih Wenny Lumentut dalam suasana ucapan syukur HUT Walikota Tomohon terpilih Caroll Senduk, SH tadi malam tepat pukul 00.00 WITA.(ist)

Rasa ucapan syukur lulusan SMA Negeri 1 Manado tersebut semakin terekspresi saat Wakil Walikota Tomohon terpilih Wenny Lumentut, SE ikut memberikan kejutan bersama istri tercinta Ellen Sangi di kediaman Senduk yang terletak di keluurahan Kakaskasen II, Lingkungan 8, kecamatan Tomohon Utara tersebut. Terimakasih juga saya ucapkan kepada Sahabat saya, sekaligus pasangan saya dlm pilwako Tomohon 9 Desember 2020 lalu, Bapak Wenny Lumentut bersama Istri tercinta Ibu Ellen Sangi yang sudah hadir pada saat ini, untuk memberikan ucapan selamat dan memanjatkan doa syukur bersama keluarga. Semoga Tuhan Yesus memberkati kita sekalian,” ucap mantan Syamas di GMIM Pniel Kakaskasen, Tomohon ini.

Suasana semakin haru ketika setelah doa bersama, Caroll Senduk ikut memotong kue suprise HUT yang disiapkan khusus oleh istri tercinta Jean Florina Karundeng. Tak tanggung-tanggung usai pemotongan kue HUT, istri tercinta langsung menyuapi Senduk dengan sepeotong kue yang diikuti dengan tepuk tangan serta menyanyikan lagu selamat ulang tahun dari sejumlah tokoh politik yang hadir diantaranya, wakil ketua DPRD Tomohon Jhonly Runtuwene serta Ferdinan Mono Turang. Selamt ulang tahun Pak Caroll.(jemmy mokoagouw)