5 Kelompok Tani Ini Dikukuhkan, Ini Harapan Mereka ke Caroll & Wenny

Kadis Pertanian & Perikanan kota Tomohon bersama kelompok tani yang dikukuhkan.(ist)

TOMOHON-Komitmen Walikota dan wakil Walikota Tomohon untuk terus memberdayakan sektor pertanian sebagai salah satu sektor unggulan dalam mengenjot sumber PAD (Pendapatan Asli Daerah) maupun dalam rangka meningkatkan kesejahtraan masyarakat kota Tomohon, ternyata tidak hanya sebatas janji politik saat kampanye pilwako Desember 2020 lalu. Bahkan, sebagai bentuk dukungan Pemerintah Kota Tomohon terhadap penguatan eksistensi kelembagaan petani, Kamis, (23/04) kemarin, bertempat di kelurahan Kakaskasen 3, Kecamatan Tomohon Utara, mewakili Walikota Tomohon Caroll Senduk SH, Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Tomohon Steven Waworuntu SSTP mengukuhkan 5 Kelompok Tani yang ada di Kelurahan Kakaskasen 3.

Ditemui Politika News usai pelantikan, Waworuntu mengatakan, peran serta petani adalah modal pokok dalam pembangunan sektor pertanian.  “Berbicara soal ketahanan pangan itu semua tidak lepas dari peran para petani sebagai pelaku utama dalam memproduksi pangan,” kata Waworuntu. Dimusim pandemi Covid 19 saat ini, sektor pertanian menjadi salah satu sektor krusial bagi kelangsungan hidup manusia, dan salah satu upaya pemerintah untuk menigkatkan kesejahteraan petani adalah mengelompokkan para petani ke dalam sebuah kelompok tani. “Kita berharap melalui kelompok tani akan menjadikan petani lebih kreatif, inovatif, dan mandiri agar lebih efisien dalam bekerja untuk meningkatkan produk pertanian yang berdaya saing,” harap Waworuntu yang disambut haru kelompok tani.

Setelah dikukuhkan, Waworuntu berharap kelompok-kelompok tani segera bergerak dengan kegiatan masing-masing, serta segera membuat perencanaan kebutuhan dalam bentuk adminstrasi Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK), sesuai dengan aspirasi anggotanya. “Karena RDKK merupakan persyaratan mutlak kelompok tani untuk mendapatkan bantuan pemerintah sesuai kebutuhan,” katanya.

Mewakili Ketua kelompok-kelompok tani yang di lantik, Jantje Mongilala menyampaikan terimakasih kepada Kadis Pertanian dan perikanan yang sudah mengukuhkan ke lima kelompok tani yang ada di Kelurahan Kakaskasen 3. Menurut Jantje, Pemerintah bisa menginisiasi kelompok-kelompok tani ini menjadi aset pembangunan pertanian. “Kami sangat mengharapkan dukungan sarana dan prasarana dari pemerintah,” harap Mongilala polos.

Regulasi dan pembangunan pertanian harus menjadi prioritas dalam peningkatan kesejahteraan petani, karena mayoritas penduduk Kota Tomohon berprofesi sebagai petani. Kedepan, anggaran yang diperuntukkan untuk sektor pertanian disiapkan dengan mekanisme yang sederhana, dengan tidak mengabaikan kaidah amanah dan transparansi agar bisa langsung menyentuh petani.(jemmy)