Clay bisa Jadi Lawan Tangguh Eva Sasingen dari PDIP di Pilkada Sitaro 2024

Mantan Penjabat Bupati Minut Clay Dondokambey.(dok)

MANADO-Nama mantan penjabat Bupati Minahasa Utara Clay Dondokambey, S.STP, M.Si belakang disebut-sebut masuk salah satu nominasi calon kuat Bupati Kepulauan Sitaro di pilkada serentak yang akan dilaksanakan November 2024 mendatang. Munculnya nama Karo Umum Setda Pemprov Sulut ini dalam bidikan PDI Perjuangan, setelah jebolan STPDN Jatinanggor ini dinilai sukses memimpin kabupaten Minahasa Utara selama beberapa bulan dan sukses menghantar Joune Ganda-Kevin Lotulong sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah definitif, di daerah yang populasi penduduk Nusa Utara khususnya Sitaro mencapai 47 persen.

Indikator lainnya adalah, Ketua IKAPTK (Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan) Sulut ini ternyata merupakan pejabat di lingkungan pemrov Sulut berdarah Sitaro. “Selain sepak terjangnya di dunia pemerintahan sudah teruji dan terbukti, Clay juga adalah bagian dari keluarga besar masyarakat Sitaro yang sudah lama berkiprah diluar Sitaro,” beber anggota Tim 17 Panitia Pembentukan Kabupaten Kepulauan Sitaro, Tamaka Kakunsi.

Menurut Komedian kondang Sulut ini, meskipun hanya berlangsung beberapa bulan, namun, Clay mampu membangun kontak emosi dengan warga Nusa Utara yang menetap di kabupaten Minut seperti di kecamatan Wori dan Likupang Raya, yang ikut menjadi lumbung kemenangan Joune-Kevin di pilkada Minut 09 Desember 2020 lalu. “Secara politik sudah terbukti memang, ketokohan Clay di Minut ikut diterima oleh warga Nusa Utara yang didominasi oleh warga asal kabupaten kepulauan Sitaro. Saya optimis, Clay akan mampu membawah susana baru, harapan baru serta masa depan baru untuk masyarakat Sitaro yang sudah belas tahun menantikan suasana tersebut,” jelas pelawak yang biasa disapa Bu Tahanusang ini.

Meskipun tidak aktif karena kesibukannya sebagai Karo Umum Setprov Sulut, namun, mantan Sespri Bupati Minahasa Drs. Vreke Runtu ini tercatat sebagai Wakil Bendahara PB Bamukisst (Badan Musyawarah Kekeluargaan Sitaro, Sangihe dan Talaud), salah satu organisasi adat masyarakat Nusa Utara yang sudah berkiprah puluhan tahun di Sulut bahkan nasional.

Kabupaten Sitaro sendiri merupakan salah satu kabupaten hasil pemekaran dari kabupaten Sangihe. Sejak menjadi DOB (Daerah Otonomi Baru) tahun 2014 lalu, kabupaten yang selama ini dikenal sebagai penghasil komoditas pala nomor satu dunia ini, selama ini sudah 4 kali berganti pimpinan daerah masing-masing Drs. Idrus Mokodompit (2007-2008/Penjabat Bupati), Toni Supit (2008-2018/10 tahun) dan Evangilien Sasingen (2018-2023). Sesuai agenda nasional terkait pilkada serentak yang akan dilaksanakan tahun 2024 mendatang, maka selang tahun 2023-2024, maka kabupaten Sitaro akan dipimpin oleh seorang Penjabat Bupati.(ms)