Balon Nominator Ketua Komisi Pemuda GMIM yang Satu Ini Dinilai ‘Seng Ada Lawan’

Pnt. Rio Dondokambey.(ist)

MANADO-Pasca terpilih sebagai ketua Komisi Pelayanan Kategorial Jemaat & Wilayah, sejumlah kans kuat ketua komisi pemuda Sinode GMIM mulai melakukan manuver untuk memperoleh dukungan jemaat. Salah satu nominator Ketua Komisi Pemuda GMIM yang dipastikan akan mendapat dukungan mayoritas jemaat saat ini adalah Pnt. Rio Dondokambey.

Kenapa ? Selain hampir dipastikan mendapat dukungan dan doa restu dari 7 (tujuh) kepala daerah di teritorial GMIM, profil Ketua Kadin Sulut tersebut jauh menggungguli sejumlah kompetitor lainnya, sebut saja Ketua Komisi Pemuda GMIM saat ini Pnt. dr. Pricilia Tangel. Bahkan, dari 1048 jemaat yang terdaftar saat ini di GMIM, bisa dipastikan Ketua Komisi Pemuda jemaat GMIM Ruth Maumbi wilayah Kalawat ini mampu mendulang 80 persen lebih suara. “Bahkan, saya bisa dipastikan Pnt. Rio Dondokambey akan didukung 90 persen lebih jemaat di GMIM,” kata mantan Ketua Komisi Pemuda Wilayah Manado Utara Juddy Saerang, SH.

Menurut Judy, salah satu alasan kenapa Pnt Rio Dondokambey akan mendapat dukungan mayoritas dalam pemilihan yang dijadwalkan akan dilaksanakan 10 Maret mendatang tersebut, karena ketokohan Ketua KNPI Sulut itu sulit tertandingi. “Selain familiar dimana-mana, sederhana, visioner dan energik, profil Pnt Rio Dondokambey sudah dikenal mayoritas jemaat GMIM termasuk perutusan komisi pemuda jemaat dan wilayah. “Pemuda GMIM sangat bersyukur jika memiliki nominator calon ketua komisi pemuda GMIM seperti Pnt. Rio Dondokambey. Meskipun sibuk dengan berbagai runtinitas sebagai pengusaha muda, namun, Pnt Rio Dondokambey masih ingin memberi diri dalam pelayanan Gereja. Ini sebuah reward yang luar biasa untuk pemuda GMIM termasuk untuk GMIM itu sendiri,” jelas Judy yang juga staf khusus walikota Manado ini.

Masih menurut Judy, dirinya sangat optimis dikepemimpinan Pnt. Rio Dondokambey kedepan, Pemuda GMIM tidak hanya akan terfokus pada program seremonial semata seperti perayaan paskah, perkemahan, pesparawi maupun HUT pemuda GMIM. Namun, dikepemimpinan Pnt Rio nanti, Pemuda GMIM akan mampu menempatkan diri sebagai sebuah organisasi pemuda Gereja yang berbasis pemberdayaan pemuda itu sendiri. “Karena memiliki backround sebagai pengusaha muda, saya optimis pemuda GMIM akan jauh lebih maju dari sebelumnya,” urai JAS dalam sebuah diskusi tadi pagi.(septiani piay)