Antisipasi Penyebaran Covid 19, Ini Langkah UNIK Kepsek SMK 1 Likupang Barat

Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Likupang Barat Drs. Jefferson Kaempe, MM.(ist)

MINUT-Gerak cepat terus untuk mengantisipasi penyebaran covid 19 di lingkungan sekolah terus dilakukan Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Likupang Barat Drs. Jefferson Kaempe, MM. Jika sebelumnya pihak sekolah ikut membatasi jumlah siswa dalam ruangan, kali ini pihak sekolah ikut memberikan dispensasi tidak masuk sekolah bagi Guru, THL maupun siswa yang terdiagnosa dalam keadaan sakit, apalagi jika keluhan yang disampaikan terdapat gejala batuk, pilek, infleunsa, deman, panas maupun nyeri badan. “Kita langsung memberikan dispensasi tidak masuk sekolah selama 3-4 hari sampai siswa atau guru tersebut sembuh total,” kata Kaempe.

Jebolan Fakultas Ilmu Pendidikan IKIP Manado (Sekarang Unima) ini mengatakan, kebijakan ini ikut dilakukan pihak sekolah mengingat jumlah penderita covid 19 dengan berbagai macam di kabupaten Minut, selang 3 pekan terkakhir ini mengalami trend kenaikan. “Ini antisipasi kami dalam rangka menunjang program pemerintah provinsi Sulut guna memutus mata rantai penyebaran covid di Sulut termasuk di Minut,” tutur Kaempe, Kepsek yang sukses mendekati mantan Bupati Minut Sompie Sinjal saat itu untuk menghibahkan lahan seluas 2 Ha lebih untuk pembangunan SMK 1 Likbar.

Meskipun hanya memiliki jumlah siswa sebanyak 135 orang, namun, SMK 1 Likupang Barat termasuk salah satu SMK Favorit masyarakat yang menetap di kecamatan Likupang Barat, Likupang Selatan maupun Likupang Timur bahkan sebagian besar daerah kepulauan seperti Talise, Gangga, Mentahage untuk melanjutkan pendidikan di sekolah kejuruan. Selain jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), jurusan Keperawatan juga ikut menjadi idola calon siswa baru di SMK 1 Likbar. “Banyak juga calon siswa baru yang tertarik dengan jurusan pariwisata, mengingat Likupang kedepan akan menjadi destinasi wisata nasional yang sebelumnya sudah ditetapkan pemerintah pusat bersama Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Bupati Minut Joune Ganda,” ungkap Kaempe menutup percakapan.(septian piay)