Hengkang dari Golkar Minut, Hari Ini Soma Terima Mandat Salah Satu Parpol Peserta Pemilu 2024

Esli Soma, SH saat masih menjadi kader PG Minut.(dok)

MINUT-Mantan fungsionaris Partai Golkar kabupaten Minahasa Utara Esli Soma, SH akhirnya mengambil langkah tegas pasca dirinya didepak dari Ketua PK Kecamatan Likupang Barat. Bahkan, Inisiator lahirnya Forum Komunikasi Masyarakat Nusa Utara Provinsi Sulut ini, dikabarkan hari ini akan menerima mandat sebagai salah satu top eksekutif di partai peserta pemilu tahun 2024 mendatang. “Direncanakan penyerahan SK (Surat Keputusan,red) dari DPP akan dilaksanakan hari ini,” ucap sumber resmi di internal Partai Golkar Kecamatan Likupang Barat tadi malam.

Tokoh Nusa Utara di kecamatan Likupang Barat ini dikabarkan akan menempati jabatan sebagai salah satu unsur Wakil Ketua di tingkat kabupaten dan Ketua Kecamatan Likupang Barat. “Penyerahan SK akan dilakukan langsung oleh Pengurus DPD Provinsi dan akan dikawal oleh sejumlah tokoh masyarakat dan loyalis Esli Soma semasa masih menjabat sebagai Ketua PK Likupang Barat,” tambah sumber tadi.

Hengkangnya Esli Soma dari Partai Golkar kabupaten Minut langsung direspon positif sejumlah loyalis Soma di dapil tersebut. Bahkan, beberapa mantan pengurus langsung menyatakan siap berlabuh di partai pilihan Esli Soma. “Kami tinggal menunggu komando dari Pak Esli. Kemana beliau berlabuh, disitu kami ikut,” kata mantan Ketua Partai Golkar Kecamatan Wori Beltina Domits.

Menurut Domits, dalam pandangan dirinya, Esli Soma merupakan kader partai yang dikenal pekerja dan petarung dilapangan. “Beliau itu termasuk sosok elit politik yang suka menemui masyarakat di kampung-kampung. Suka menyerap aspirasi masyarakat meskipun beliau bukan wakil rakyat di DPRD Minut,” tutur Domits penuh polos.(ms)