MANADO-Mantan Ketua Komisi Pemuda GMIM Wilayah Manado Utara Judy Adrian Saerang, SH (JAS) ikut memberikan apresiasi atas tinggihnya animo warga Pria Kaum Bapa (P/KB) GMIM untuk mengsukseskan berbagai lomba dalam rangka HAPSA (Hari Persatuan) P/KB GMIM yang dipusatkan di sejumlah jemaat di Manado Utara Raya.
Staf Khusus Walikota Manado yang kini terdaftar sebagai calon anggota DPRD Kota Manado dapil Tumunting, Bunaken dan Bunaken Kepulauan dari PDIP ini mengatakan, meskipun sejumlah lomba masih sementara berlangsung, namun, dirinya ikut menyampaikan rasa terima kasih atas kesiapan jemaat-jemaat di wilayah Manado Utara Raya untuk menjadi tuan rumah yang baik. “Puji Tuhan, semuanya bisa berjalan dengan baik. Terima kasih atas kebersamaan seluruh P/KB GMIM di wilayah Manado Utara Raya,” tutur JAS, yang ikut all out membantu sejumlah jemaat demi suksesnya acara yang dihadiri oleh ribuan warga GMIM ini.

Sementara itu, meskipun beberapa lomba masih berlangsung hingga Sabtu, (10/6) hari ini, namun beberapa lomba seperti lomba kwartet hasilnya sudah bisa diketahui. Jemaat GMIM Sion Teling B sepertinya masih menempatkan diri sebagai peserta terbaik dengan jumlah nilai 86,7133, disusul GMIM Solagratia Kaiwatu Kairagi II Wilayah Manado Timur III dengan jumlah nilai 86,4383. Sedangkan untuk peringkat III ditempati oleh P/KB jemaat GMIM Pinaesaan GPI A dengan jumlah nilai 84,5417.(*)