Saturday, November 23, 2024
HomePolitik DaerahHeboh…Antusias Warga Sibarut & Sitim Rame-rame Sambut Kedatangan Ci Uto

Heboh…Antusias Warga Sibarut & Sitim Rame-rame Sambut Kedatangan Ci Uto

SIAU-Kunjungan bakal calon Bupati Sitaro Liem Hong Eng (Ci Uto) di kecamatan Siau Barat Utara dan sekitarnya Selasa, (02/07) kemarin benar-benar spektakuler.


Meskipun tanpa sosialiasi lebih awal kepada masyarakat soal kunjungan Ci Uto, namun ratusan warga di kecamatan Siau Barat Utara, kemarin terlihat ikut memadati kediaman salah satu tokoh masyarakat Sibarut Rizal Kiaking di kampung Lehi, Sibarut.


Bersama dengan rombongan DPD Perindo Kabupaten Sitaro diataranya Wakil Ketua Bidang OKK Perindo Benyamin Kanarang, SH, Sekretaris DPD Perindo Sitaro Netty Adrian, SE.,M.Si dan Bendahara DPD Perindo Yolanda Halim, SE, Ci Uto langsung tampil memukau dihadapan masyarakat.

Saat menyampaikan pidato politiknya, alumni SMA Negeri 1 Ulu Siau ini ikut menceritakan asal usul dirinya bersama kedua orang tuanya yang sejak tahun 1960-an sudah menetap lama di Siau.


Bahkan, dihadapan sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh agama di kecamatan Sibarut, Ci Uto ikut menegaskan soal sikap politiknya yang bertekad untuk maju dalam pilkada Sitaro 27 November 2024 mendatang. “Sebagai anak daerah, saya rindu untuk melakukan sebuah perubahan di tanah kelahiran saya sendiri,” kata istri tercinta Wakil Ketua DPRD Sitaro Jotje Luntungan, SE ini.


Bagi Ci Uto, pengalaman dalam dunia usaha yang sudah 32 tahun diketekuni di Siau selama ini, diharapkan akan menjadi modal dasar dalam melakukan sebuah perubahan di kabupaten kepulauan Sitaro.

“Perubahan itu hanya bisa dilakukan apabila kita berada dalam sistim pemerintahan. Tidak cukup hanya dengan menjadi penonton. Maka dari itu doa dan restu masyarakat Sitaro sangat dibutuhkan menuju Sitaro menjadi lebih baik kedepan,” cetus jebolan Diploma III Akuntansi STIE Mahardhika Surabaya ini.


Ci Uto tak hanya tampil memukau di Sibarut. Namun, ibu dari calon anggota DPRD Sulut terpilih Norman Luntungan, ST.,MBA ini juga ikut menjadi pusat perhatian masyarakat di kecamatan Siau Timur.


Di pusat perekonomian di kabupaten Sitaro tersebut, Ci Uto juga ikut menyapa seluruh masyarakat yang hadir. Di Ulu Siau, Ci Uto bukanlah wajah baru. Selain menjadi lokasi domisili kediaman Ci Uto bersama keluarga, di Ulu Siau, Ci Uto dikenal sebagai sosok pedagang hebat yang setiap hari menyapa masyarakat.

“Sosok Ci Uto tak hanya dikenal sebagai pedagang, tapi juga sudah menjadi bagian dari keluarga besar masyarakat di kecamatan Siau Timur,” ujar Hendrik Madonsa, salah satu peserta yang hadir.


Informasi yang dihimpun politikanews.com menyebutkan, hari ini juga Ci Uto bersama DPD Perindo Sitaro langsung bertolak ke Tagulandang untuk melakukan kegiatan yang sama.(alchri)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments