Monday, January 26, 2026
HomeBerita UtamaKetum Sinode Germita Desak Panglima TNI Evaluasi Penempatan Jajaran Komandan Sampai Prajurit...

Ketum Sinode Germita Desak Panglima TNI Evaluasi Penempatan Jajaran Komandan Sampai Prajurit TNI AL di Talaud

TALAUD-Peristiwa penganiayaan yang dilakukan oknum TNI AL kepada salah satu Guru SMK N 1 Talaud rupanya tak hanya menyita perhatian ratusan ribu Followers di media sosial. Namun, aksi premanisme yang dilakukan 4 orang prajurit TNI AL tersebut juga mengundang perhatian Ketua Umum Sinode Germita (Gereja Masehi Injili Talaud) Pdt. Dr. Arnol Apolos Abbas, M.Th.


Dalam rilisnya kepada media ini Senin, (26/1) hari ini, Pendeta Abbas mendesak agar Panglima TN maupun Kepala Staf TNI AL di Surabaya ikut melakukan evaluasi menyeluruh terhadap penempatan prajurit TNI AL yang bertugas di kabupaten Talaud apalagi di daerah perbatasan.

“Karacter dan kepribadian prajurit harus berwawasan dan berintegritas. Jangan menempatkan prajurit yang sombong dan angkuh yang bisa menciptakan kerawanan sosial di masyarakat,” saran Abbas.


Ketua Dewan Pertimbangan Pusat (Deperpu) masyarakat Talaud ini juga mengatakan, sebagai beranda NKRI yang berbatasan langsung dengan negara tetangga Filipina, kabupaten Talaud membutuhkan prajurit TNI yang humanis dan berfikir nasionalis bukan bergaya premanisme.

“Mohon pak Panglima TNI mengevaluasi mulai dari jajaran Komandan sampai ke prajurit. Supaya peristiwa ini tidak terjadi lagi di bumi Porodisa,” kata Abbas penuh harap.


Sebagai kabupaten yang memiliki peran strategis di peta geopolitik nasional kata Abbas, maka bukan waktunya lagi prajurit TNI yang ditempatkan di Talaud menunjukan sikap arogansi terhadap masyarakat.

“Apalagi mabuk-mabuk di tempat umum dan ikut menganiaya warga yang justru harus dilindungi. Kalau memang terbukti, kami mendesak Panglima TNI untuk memberikan sanksi hukum seberat-beratnya kepada yang bersangkutan,” tegas Pendeta Abbas.(msi)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments