MANADO-Tahun 2024 merupakan tahun gemilang untuk Perindo Kabupaten Kepulauan Sitaro. Betapa tidak, tak hanya sebatas sukses menempati kursi Wakil Ketua DPRD kabupaten Kepulauan Sitaro dan memuluskan 3 kader terbaiknya di DPRD serta merekomendasi Liem Hong Eng (Ci Uto) sebagai calon wakil bupati.
Namun, Politisi Perindo Sitaro yang juga anggota DPRD Provinsi Sulut Norman Luntungan, ST.,M.Eng sukses menempati badan anggaran (Banggar) DPRD Provinsi Sulut, AKD (Alat Kelengkatan Dewan) yang selama ini menjadi rebutan para politisi di DPRD Sulut.
Kepada politikanews.com, putra Sulung calon wakil bupati Sitaro Ci Uto ini mengatakan, dirinya ikut menyampaikan rasa syukur karena meskipun hanya meraih 1 kursi di DPRD Provinsi Sulut, tapi dirinya boleh diberikan kepercayaan untuk menempati badan anggaran DPRD.
“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Fraksi kepada saya. Posisi ini semakin mempertajam tanggung-jawabnya sebagai wakil rakyat dapil Nusa Utara khususnya dari kabupaten Sitaro,” kata Luntungan.
Norman Luntungan sendiri secara resmi ikut bergabung dengan Fraksi Gerindra di DPRD Provinsi Sulut. Diera kepemimpinan Jotje
Luntungan, SE, Perindo Sitaro selama tahun 2024 sukses menoreh sejumlah prestasi politik baik di Kabupaten Sitaro maupun untuk level provinsi Sulut.(msi)