Saturday, July 27, 2024
HomePendidikanIni Pernyataan Tegas Ketua Panitia Pilrek Unima Terkait Pendaftaran Balon Rektor Kemarin

Ini Pernyataan Tegas Ketua Panitia Pilrek Unima Terkait Pendaftaran Balon Rektor Kemarin

TONDANO-Ketua Panitia Pemilihan Rektor Unima Prof. Dr. Freddy Semuel Kawatu, M.Si ikut memberikan klarifikasi terkait pemberitaan media yang menghubungankan dirinya dengan salah satu balon rektor yang mendaftar Kamis, (16/05) kemarin.


Kepada politikanews.com, Guru besar Ilmu Ekonomi Unima ini mengatakan, dirinya sampai saat ini tidak pernah menyatakan dukungan atau terlibat gerakan bersama-sama dengan salah satu balon rektor Unima yang sudah mendaftarkan diri di sekretariat panitia.

“Diajak makan siangpun, saya tidak mau. Kami di sekretariat disiapkan makanan,” ungkap Prof Kawatu.

Menurut Senator paling senior di lingkungan Unima ini, sesuai dengan tata cara pemilihan dan ketentuan lainnya, maka dirinya harus bersikap netral dan tidak bisa menyatakan keberpihakan dengan kandidat rektor manapun.

“Meskipun saya punya hak suara, tapi, saya wajib netral,” tegas Kawatu.

Lanjut Kawatu, penyataan tegas ini perlu dirinya sampaikan ke publik supaya tidak ada opini miring yang ditunjukan kepada panitia pemilihan, termasuk yang nantinya akan disampaikan para anggota senat.

“Kami bertekad akan tegak lurus dengan aturan main, dan sudah sepatutnya panitia tetap netral dalam pemilihan kali ini,” ucap Prof Kawatu.(msi)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments